Penelitian dan Pengabmas
Penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di STIKes Wira Medika Bali dikelola oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (Puslitabmas).
Struktur Puslitabmas STIKes Wira Medika Bali adalah sebagai berikut:
Tugas utama Puslitabmas adalah yang memfasilitasi, mengkoordinasikan dan melakukan monitoring serta mengevaluasi dosen (tenaga pendidik) dalam melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Visi Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Menjadikan lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat yang berperan aktif, mandiri, inovatif, unggul, dan terpercaya dibidang kesehatan serta berstandar mutu Internasional dalam rangka pemanfaatan IPTEK, pengembangan dan pembangunan bangsa serta budaya yang berkualitas melalui penelitian dan pengabdian masyarakat tahun 2025.
Misi Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
(1) Mengembangkan sumber daya pendidikan dan pengajaran di kampus dan masyarakat umumnya melalui penelitian dan pemanfaatan hasil penelitian.
(2) Mengembangkan unit-unit kajian penelitian berwawasan budaya di lingkungan perguruan tinggi, yang bermutu dan mampu bersaing secara nasional, regional, dan internasional.
(3) Menghasilkan penelitian dan kajian-kajian akademik berkualitas yang memberikan dampak pada kebijakan kampus dan meningkatkan mutu kehidupan masyarakat.
(4) Mendiseminasikan hasil-hasil penelitian melalui seminar, lokakarya, publikasi jurnal, HKI dan media lainnya sehingga mencapai sasaran seluas-luasnya.
(5) Mengembangkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang profesional, berbasis ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan budaya yang telah teruji dalam rangka meningkatkan taraf kehidupan masyarakat.
Tujuan Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Meningkatkan kualitas penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi khususnya Penelitian dan Pengabdian Masyarakat di STIKes Wira Medika Bali
Competence for Excellence
Pusat pendidikan kesehatan yang profesional dan memiliki daya saing di tingkat nasional.
Profesional
Menyelenggarakan pendidikan yang menghasilkan tenaga kesehatan kompeten dibidangnya, berskala regional, nasional dan internasional.
Tepat Guna
Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian tepat guna yang bermanfaat bagi peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
Fasilitias Lengkap
Laboratorium dan fasilitas lainnya sangat menunjang pembelajaran